Google Search

Selasa, 01 November 2011

Cycle Count dan Battery Health

Setiap battery memiliki jumlah charge yang terbatas yang dikenal dengan nama life cycle. MacBook White saya memiliki life cycle sebesar 300, hal ini berarti battery saya dirancang hanya untuk dicharge sebanyak 100% selama 300 kali. Sedikit membingungkan, tetapi baca terus untuk memahami.

Watts Information

Cycle count adalah jumlah cycle yang sudah digunakan. Pada saat ini cycle count saya sudah mencapai 800++, sebenarnya sudah melewati batas penggunaan. Tetapi keputusan mengganti battery tidak selalu berdasarkan cycle count.

Menghitung cycle count tidaklah sulit. Misalnya kondisi battery sekarang adalah 30%, kemudian dicharge sampai 100%. Kemudian battery tersebut digunakan sampai sisa 50%. Dan battery tesebut dicharge lagi sampai 100%. Dengan demikian, charge yang dilakukan adalah 70% + 50% = 120%. Seperti yang sudah dijelaskan, satu cycle count adalah satu kali 100% charge. Sehingga battery tersebut baru mengalami 1.2 cycle.

Battery Health menunjukkan kapasitas yang dapat ditampung battery pada saat itu juga dalam perhitungan persen. Setiap battery memiliki kapasitas original/asli yang diukur dalam mAh. Tetapi kondisi battery tidak selalu maksimum, sehingga kadangkala battery hanya menampung 90% dari kapasitas asli.

Setiap battery dirancang untuk masih menampung kapasitas 80% setelah melewati life cycle battery. Jadi apabila battery yang Anda gunakan sudah di bawah 80% sebelum melewati life cycle battery, mungkin sudah saatnya membeli battery baru.

Aplikasi Informasi Battery


Anda tidak perlu menghitung count cycle dan battery health secara manual. Sudah terdapat berbagai aplikasi yang dirancang untuk membantu melihat kondisi battery. Berikut ini adalah beberapa pilihan dari yang ada:

  • Watts adalah aplikasi favorit saya dalam melihat informasi battery. Selain interfacenya yang bagus, terdapat juga fitur panduan melakukan kalibrasi secara step by step.
  • CoconutBattery adalah aplikasi gratis yang umumnya digunakan oleh pengguna Mac. CoconutBattery juga menampilkan suhu battery yang berguna dalam proses perawatan battery.
  • iStatPro adalah widget gratis yang tidak hanya digunakan untuk monitoring kondisi battery. Tetapi juga untuk melihat informasi lainnya seperti network dan CPU.

Tidak ada komentar: